Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pemkab Banyuasin : Penghargaan Oleh Kemenpan RI

Sigerindo Banyuasin - Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia memberikan penghargaan Akuntabilitas Kinerja Tahun 2018 dengan predikat nilai B kepada Pemerintah Kabupaten Banyuasin.

Dimana penghargaan yang membanggakan ini diterima Wabup Banyuasin H Slamet di Trans Luxury Hotel Bandung Jawa Barat, Senin (28/01/2018), yang diserahkan secara langsung oleh Menteri PAN dan RB Drs Syafrudin MSi.

“Penghargaan ini menunjukkan kinerja Pemkab Banyuasin bergerak cepat dan semakin baik dibanding sebelumnya. Dimana pada tahun 2017 lalu Akuntabilitas Kinerja Pemkab Banyuasin adalah CC,” kata Bupati Banyuasin H. Askolani, SH., MH saat dikonfirmasi, Senin (28/01/2018).

Dikatakan Bupati Askolani bahwa penghargaan tersebut merupakan hasil kerja kita semua, hasil kerja seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Banyuasin. ”Ini sangat membanggakan dan harus ditingkatkan,” tegas Askolani.

Menurut Askolani, penghargaan ini merupakan motivasi dan semangat untuk mencapai predikat yang lebih baik lagi yakni nilai dengan predikat BB pada tahun 2019, inilah implementasi semangat perubahan sesuai visi misi Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera yang sekarang ini terus dilakukan.

“Maka kuncinya, kami selaku pimpinan dan seluruh aparatur sipil negara lingkup Pemkab Banyuasin harus memiliki komitmen yang kuat untuk bekerja secara baik dan tentu sesuai dengan aturan yang ada,” tandasnya. (Day)



BERITA TERBARU