Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hari ini Anggota Kodim Kerinci Melakukan Vaksinasi

Sigerindo, Sungai Penuh - Markas Komando Distrik Militer 0417/Kerinci, hari ini melakukan vaksinasi kepada 455 anggota Kodim beserta seluruh jajarannya

Vaksinasi yang bertempat di ruang aula Makodim 0417/Kerinci dilakukan oleh tenaga kesehatan dari Rumah Sakit DKT Kerinci

Kepala Rumah Sakit DKT Kerinci, Kapten. Ckm. Ns. Irwandi, S.Kep., M.Kes, saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan vaksinasi tahap 2 dengan pemberian dosis tahap pertama yang diprioritaskan bagi pelayan publik, salah satunya TNI, kita lakukan hari ini

"hari ini kami memulai vaksinasi bagi anggota Kodim 0417/Kerinci, hari pertama ini kita prioritaskan bagi Babinsa dan besok harinya akan kita lakukan kepada seluruh anggota Kodim 0417/Kerinci beserta seluruh jajarannya," kata, Kapten Irwandi, Senin (8/3/2021)

Ditempat terpisah, Komandan Kodim 0417/Kerinci, Letkol. Inf. Ikhsanudin, S. Sos., M.M, diruang kerjanya mengatakan, pelaksanaan sebanyak 2 kali dan selanjutnya akan dilakukan kembali untuk dosis kedua setelah 14 hari kedepan

"Untuk dosis pertama kita lakukan hari ini dan dosis kedua kita lakukan setelah 14 hari setalah penyuntikan dosis pertama," jelas, Letkol. Inf. Ikhsanudin

Ia berharap kepada masyarakat Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci untuk tidak ragu dengan vaksinasi yang sudah menjadi program Pemerintah dalam upaya menuntaskan penyebaran covid-19 divtengah masyarakat

"ini merupakan edukasi bagi masyarakat bahwa vaksin itu aman dan halal dan ini juga merupakan program pemerintah untuk menyelesaikan persoalan penyebaran covid-19 di tengah masyarakat," tutupnya. (Dewi Yulianti)
BERITA TERBARU