Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Empat Irigasi Di wilayah Kluet Raya Kabupaten Aceh Selatan Menjadi Kewenangan Provinsi Aceh

Sigerindo Aceh Selatan - Pemilihan dua komisi Daerah Irigasi di Wilayah Kecamatan Kluet Utara Kabupaten Aceh Selatan secara aklamasi yang berlangsung Selasa 23/6/2021 bertempat di Gedung Pertemuan Kota Fajar itu ditunjuk langsung oleh para perwakilan komisi masing masing

Komisi Irigasi Aceh salah satu lembaga koordinasi dan komunikasi antara lembaga adat, wakil Pemerintah Aceh, perwakilan Keujruen Blang ditingkat daerah irigasi yang tertuang dalam Qanun Aceh Nomor 4 Tahun 2011 tentang Irigasi

Dalam hal ini Kecamatan Kluet Utara Kabupaten Aceh Selatan yang memiliki empat daerah irigasi menjadi kewenangan Provinsi Aceh yaitu Daerah Irigasi DI. Gunung Pudung, Daerah Irigasi DI. Daerah Irigasi Paya Dapur, DI. Daerah Irigasi DI Beutong dan Daerah Irigasi DI. Jambo Dalem

Sehingga hasil dari pada pertemuan kemarin berdasarkan lembaga koordinasi dan komunikasi antara lembaga adat, wakil Pemerintah Aceh, perwakilan Keujruen Blang ditingkat daerah irigasi yang tertuang dalam Qanun Aceh Nomor 4 Tahun 2011 tentang Irigasi telah terpilihnya dua komisi Daerah Irigasi yang masing masing memegang peranan yang membidangi tentang daerah irigasi untuk empat wilayah kerja

Panitia Pemilihan Komisi irigasi Aceh Selatan dilaksanakan oleh tim yang dibentuk dari Bappeda Aceh yang diketuai Oleh Bapak Fauzan Nur, ST dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 23 juni 2021 bertempat di gedung pertemuan kecamatan Kluet Utara di Kota Fajar.

Adapun para peserta yang hadir dari Kabupaten Aceh Selatan Camat Kluet Utara, Misbah, S.Ag, Rima Eved, ST.MSP Kabid Sumber Daya Air Dinas PUPR, Zulfa, SP Kabid Sarana dan Prasarana Dinas Pertanian dan Unsur dari Bappeda, serta perwakilan dari Komisi Irigasi, Perwakilan P3A, GP3A dari ke empat Daerah Irigasi yaitu, DI. Gunung Pudung, DI. Paya Dapur, DI. Beutong dan DI. Jambo Dalem

Pemilihan komisi irigasi berlangsung secara aklamasi Alham dulillah terpilih dua orang Komisi irigasi yaitu Bapak Jamil Wali Sebagai Komisi Irigasi DI. Gunung Pudung, DI. Beutong dan Bapak Zulmi Wali Sebagai Komisi Irigasi DI. Paya Dapur, DI. Jambo Dalem

Alhamdulillah pemilihan komisi irigasi periode II tahun 2021 s.d 2025 sudah terpilih secara aklamasi dalam suasana demokratis, semoga kelembagaan ini dapat menjadi modal untuk memperbaiki kinerja irigasi di Aceh Selatan nantinya para petani pemakai air dan GP3A tetap mendapatkan tempat di dalam lembaga Irigasi Pemerintah Aceh tentunya aspirasi mereka dapat tersampaikan dan mendapat solusi konkrit nantinya. ucap Rima Eved

Usai melakukan pertemuan sekaligus pemilihan komisi daerah irigasi Fauzan cs anggotanya juga melihat irigasi gunong pudong yang rusak.didampingi.Rima.Camat Misbah Kepala Ranting pengairan.
Beliau akan menyampaikan hasil tinjauan nya ke Dinas pengairan provinsi katanya (Yunardi M.IS)
BERITA TERBARU