Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Serah Terima Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pjs. Keuchik Dua Desa Dihadiri Forkopimcam Meureubo

Sigerindo Aceh Barat - Danramil 04/Meureubo Kodim 0105/Abar Kapten Inf Suyono bersama unsur Forkopimcam menghadiri Pelantikan dan Sumpah Jabatan 2 (Dua) Pjs. Keuchik Gampong Ranto Panjang Timur (Agustiar) dan Paya Peunaga (Amirullah) bertempat di Ruangan Aula Kantor Camat Jalan Datok Janggot Meuh Desa Meureubo Kecamatan Meureubo. Senin ( 8/11/2021)

Acara Pelantikan dan Pengambilan sumpah ini dihadiri ± 40 Orang dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan.

Unsur Forkopimcam yang hadir diataranya Camat Meureubo Fariani, S.Ag., Danramil 04/Meureubo Kapten lnf Suyono, Kapolsek lpda Vitra Ramadani, S.H., S.Sos., M.Si., Kepala KUA Kamil Syahfruddin, L.C., Sekretaris Camat beserta Staf, Para Keuchik yang dilantik ataupun yang akan melakukan serah terima Jabatan.

Dalam arahan dan bimbingannya, Camat Meureubo menyampaikan bahwa Pelantikan Pj. sementara ini adalah untuk mengisi Jabatan Keuchik lama yang masa kerjanya selama 6 tahun sudah habis dan ini awal bagi saudara untuk mengabdikan diri dalam membangun Gampong. Disamping itu, Pj. sementara yang sudah di lantik hari ini jangan sampai ada yang terkena Cyber pungli ataupun OTT serta menyalah gunakan wewenang Jabatan. Laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab sampai terpilih Keuchik yang definitif.

"Sebagai pengemban amanah, maka harus bertanggung jawab terhadap tugas yang telah diberikan. Laksanakan tugas pengabdian masyarakat dengan baik dan bangun sinergi dengan Aparatur Gampung maupun instansi terkait terutama dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas", ujar Camat

Harapan Camat Meureubo kepada Pj. Keuchik yang baru agar segera menyesuaikan diri melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan prosedur yang berlaku.

"Dalam hal mengelola Anggaran Dana Desa harus di lakukan secara transparan dan tepat sasaran, juga disertai dengan laporan Wabku yang valid dapat di pertanggung jawabkan ke Pemerintah serta masyarakat. Sinkronkan kembali program - program yang telah di susun sehingga sejalan dengan Visi dan Misi pemerintah kabupaten Aceh Barat. Jalin komunikasi, koordinasi dan hubungan yang harmonis sesama Perangkat Desa lainnya, terutama dengan Babinsa dan Babinkamtibmas", seru Camat

Pada kesempatan yang sama, Kapten Inf Suyono sebagai Danramil Meureubo sambil memberi ucapan selamat terhadap kedua Pj. Keuchik juga mengatakan dan menegaskan bahwa pihaknya akan senantiasa mendukung progja (Program Kerja) yang akan di agendakan oleh Pj. Keuchik yang baru, selama itu bermanfaat untuk kemaslahatan masyarakat. Kebijakan dan keputusan harus di dasari musyawarah mufakat.

"Kami akan selalu mensupport dan bersinergi dengan Polri dalam hal ini Bhabinkamtibmas, menjamin siap mendukung demi kemajuan wilayah yang ada di Kecamatan Meureubo termasuk Gampong Ranto Panjang Timur dan Paya Peunaga. Kami juga mengajak Keuchik baru untuk tetap mendukung Program Pemerintah dalam melawan Covid - 19, terutama mensukseskan vaksinasi massal bagi masyarakat", tutup Kapten Suyono.
BERITA TERBARU