Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Gubernur, Ketua DPRD Provinsi Jambi dan PJ Bupati Muarojambi Temui Warga Masyarakat Taman Rajo yang Gelar Aksi Damai

Sigerindo Muarojambi_Gubernur Jambi bersama Ketua DPRD Provinsi Jambi dan PJ Bupati Muaro Jambi temui masyarakat taman Rajo yang melakukan Aksi unjuk rasa di talang duku,Rabu 15/09 malam

Pertemuan tersebut juga dihadiri Pj Bupati Muaro Jambi,Kapolres Muaro Jambi,para kades,dan Masyarakat taman Rajo yang melaksanakan aksi Unjuk Rasa

Kegiatan Pertemuan antara Gubernur Jambi dan Ketua DPRD Provinsi Jambi dengan Masyarakat Kecamatan Taman Rajo yang melakukan Aksi Unras dan Penutupan Jalan di depan PT. Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Jambi Desa Talang Duku Kecamatan Taman Rajo Kabupaten Muaro Jambi

Gubernur Jambi mendengarkan Langsung keluhan masyarakat tentang perbaikan jalan yang tidak kunjung usai oleh pihak perusahaan

Kepala Desa Talang Duku Datuk Muslim, S.Ag ” Kami mewakili masyarakat, tokoh masyarakat dan pemuda Kecamatan Taman Rajo mengucapkan terima kasih kepada bapak Gubernur Jambi, Ketua DPRD Provinsi Jambi dan PJ. Bupati Muaro Jambi yang sudah bersedia hadir dan menemui kami disini

kades Talang duku menjelaskan Bahwa perjanjian perusahaan yang ada se Kecamatan Taman Rajo pada tanggal 21 Desember 2021 di Hall Desa Talang Duku dan dari kesepakatan tersebut secepat mungkin akan melakukan pembangunan jalan poros sepanjang 1 KM, namun dalam perjalanannya hanya ada 1 Perusahaan yang membayar dari PT. KTN

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada bapak dari Kepolisian yang sudah ikut Rapat bersama dengan pihak Perusahaan sehingga pihak Perusahaan sudah bersedia melakukan pembayaran dan sampai dengan malam ini sudah terkumpul dana sebesar Rp.5.276.333.400,-. Kami menuntut dana yang sudah disepakati sebesar Rp.8.000.000.000,-,(Delapan milyar rupiah) 

Kami ingin membantu bapak PJ. Bupati Muaro Jambi dan Kapolres Muaro Jambi agar dana untuk pengerjaan pembangunan jalan Talang Duku – Kemingking Dalam bisa segera terlaksana, terkait pengerjaan dan pelaksanaan sepenuhnya kami serahkan kepada pelaksana pekerjaan, dan meminta kepada bapak Gubernur Jambi untuk memberikan arahan kepada kami, kami masyarakat tetap komitmen dana Rp.8.000.000.000,- bisa terkumpul seluruhnya.”Kata Kades Talang Duku Mewakili Masyarakat

Sementara itu Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H juga mengatakan ” Saya sangat simpatik dengan aksi yang dilakukan oleh masyarakat dan ini adalah wujud kekompakan dari masyarakat, saya paham masyarakat sudah bosan dan banyak kecewa, alhamdulilah sudah ada progres dana terkumpul sebesar Rp.5.237.333.400,-

Dari pemerintah Provinsi jambi juga sudah berupaya menghubungi sebanyak 7 Perusahaan yang belum melakukan Pembayaran, namun ada beberapa Perusahaan yang tidak bisa dihubungi

Al Haris juga sudah mengambil kesimpulan kekurangan dana sebesar Rp.2.800.000.000,- pihak Pemda Provinsi Jambi yang akan menutupinya dan sebanyak Rp.5.237.333.400,- sehingga terkumpul seluruh dana sebesar Rp.8.000.000.000,-.(delapan Milyar Rupiah)

Dan meminta Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi untuk segera melaksanakan Pembangunan tersebut, saya berharap masyarakat juga bisa mengawasi pengerjaan tersebut

Dari pemerintah provinsi Jambi akan langsung mengawasi pembangunan jalan ini, apabila ada kendala agar disampaikan kepada kami

Dan mengucapkan terima kasih atas waktu dan keikhlasan dari masyarakat Kecamatan Taman Rajo yang sudah bersedia menerima tawaran kami, kami sudah berkomitmen dan secepatnya akan melakukan pengerjaan jalan, harapan kami pada tanggal 30 September 2022 pengerjaan jalan sudah bisa dilaksanakan

untuk kekurangan dana sebesar Rp.2.800.000.000,- (dua miliyar delapan ratus ribu rupiah) ditanggung oleh APBD Provinsi Jambi Tahun 2022 dan pihak Perusahaan yang belum membayar tetap memenuhi janjinya.”Kata Al Haris(Rhadi)
BERITA TERBARU