Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ketua JB Kab Bekasi H.Entah Ismanto Bersama Camat Tambun Utara Najmudin,S.Ag,M.Link Serahkan Bantuan Bedah Rumah Tidak Layak Huni

Sigerindo Bekasi - Jabar Bergerak merupakan rumah besar bagi warga Jawa Barat yang ingin menghadirkan Jabar Juara Lahir Batin. Jabar Bergerak merupakan organisasi non pemerintahan, non politik, dan Jabar Bergerak adalah organisasi yang terbuka

Jabar Bergerak yang memiliki slogan ‘Kolaborasi’ adalah mitra pemerintah dalam berbagai bidang, diantaranya bidang keagamaan, pendidikan, sosial, bidang kesehatan dan lingkungan

Kali ini Jabar Bergerak Kabupaten Bekasi dibawah pimpinan Ir.H.Entah Ismanto,SH,MM didampingi Sekretaris JB Kab.Bekasi H.Maman Abdul Rohman,SE melakukan program bedah rumah tidak layak huni di desa Sriamur Kecamatan Tambun Utara Kabupaten Bekasi pada Sabtu,24/09/2022

Rumah tidak layak huni yang dibedah adalah atas nama pemilik Ibu Pani Hanipah yang merupakan bantuan dari Baznas Provinsi Jawabarat dan di hadiri oleh Pengurus JB Kab.Bekasi,PPJ Kab.Bekasi, Patriot Desa Kab.Bekasi, JBZ Kab.Bekasi, Camat Tambun Utara Bpk.Najmudin,S.Ag,M.Link, Unsur Muspika serto Tokoh Masyarakat

Ir.H.Entah Ismanto,SH,MM kepada awak media menyampaikan bahwa JB Kabupaten Bekasi terus melakukan aksi-aksi sosial sesuai dengan program yang sudah dicanangkan oleh jajaran Jabar Bergerak dalam bidang sosial kemasyarakatan " Alhamdulillah hari ini JB Kab.Bekasi memberikan bantuan untuk bedah rumah tidak layak huni di desa Sriamur yaitu rumah bu Pani Hanipah dan ini adalah rumah yang kedua yang mendapat bantuan melalui Bebas ", paparnya

Ditempat yang sama Camat Tambun Utara Bpk.Najmudin,S.Ag,M.Link mengapresiasi kiprah Jabar Bergerak Kabupaten Bekasi dibawah kepemimpinan H.Entah Ismanto yaitu berupa bantuan bedah rumah tidak layak huni di Desa Sriamur Kecamatan Tambun Utara

Masih menurut Camat Tambun Utara, " bahwa banyak sudah yang dilakukan oleh JB.Kab Bekasi di Tambun Utara ini seperti saat masa pandemi covid-19 dan juga saat musibah banjir,Jabar bergerak Kabupaten Bekasi turun memberikan bantuan makan dan sembako bagi warga yang membutuhkan dan semoga JB Kab.Bekasi terus bergerak dalam bidang sosial dan hadir dihati masyarakat Kabupaten Bekasi bukan hanya di Tambun Utara ", pungkasnya (Tim)
BERITA TERBARU