Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Popo Ali Bupati Oku Selatan Pimpin Rapat Internal Dalam Rangka Pencegahan Penularan Covid-19 di OKUS

Sigerindo Oku Selatan - Muaradua Popo Ali M.,B.Com Kabupaten OKU Selatan pimpin Rapat Internal dalam rangka Pencegahan Penularan Covid-19 di Wilayah Kabupaten OKU Selatan. Rabu 06/01/2021 tersebut

Berlokasi di Ruang Rapat Terbatas Bupati, turut mendampingi Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Para Asisten, Para Kepala OPD, Direktur RSUD Muaradua, Kalaksa BPBD, Para Camat Sekabupaten OKU Selatan

Pemkab OKU Selatan gelar Rapat Internal ini menindak lanjuti hasil Rapat Koordinasi penanganan Covid-19 persiapan vaksinasi dan penegakkan Protokol Kesehatan tingkat Nasional bersama Kementerian serta seluruh kepala daerah se-Indonesia secara virtual

Sementara itu Dalam arahan Bupati OKU Selatan menyampaikan saat ini pandemi masih melanda di seluruh dunia termasuk daerah Kabupaten OKU Selatan Untuk itu, dari hasil Rapat Koordinasi bersama Kemendagri akan dilaksanakn proses Vaksinasi dan Penerapan Protokol Kesehatan semakin ketat,

Dalam hasil virtual bersama Mendagri Bupati menyampaikan sejak 3 Januari 2021 kemarin Pemerintah pusat telah menyalurkan vaksin ke seluruh daerah yang dilakukan secara bertahap dan ditarget pada 7 Januari 2021 distribusi vaksin ini dapat selesai. Selanjutnya target vaksinasi di Indonesia berjumlah 181 juta orang yang ditargetkan penyuntikan perdana pada 13 Januari 2021 dan akan dilakukan secara bertahap.ai upaya memutus matarantai penyebaran Covid-19 diseluruh wilayah tersebut (Hadirisman)
BERITA TERBARU