Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Dinas Perkim Labuhanbatu Cari 4 Tenaga Fasilitator Lapangan, Lamaran Dibuka 15-19 Februari

Sigerindo Labuhanbatu - Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Labuhanbatu melakukan rekrutmen tenaga fasilitator lapangan (TFL) teknis dan pemberdayaan untuk program Dana Alokasi Khusus (DAK) perumahan tahun 2021. Pendaftaran dibuka 15-19 Februari 2021, tanpa

Demikian diumumkan di laman media sosial Dinas Perkim Labuhanbatu, dengan tautan, https://www.facebook.com/dinperkim.dinperkim, dan dibenarkan oleh Plt Kadis Perkim Labuhanbatu, M Ihsan Harahap, Sabtu (14/2/2021). "Benar, kita sedang merekrut masing-masing 2 TFL (total 4), untuk teknis dan pemberdayaan," katanya melalui aplikasi whatsapp.

Adapun persyaratan umum yang diwajibkan, sebagian antara lain adalah minimal lulusan D-3, maksimal berumur 40 tahun, dan berpengalaman sedikitnya 1 tahun. Selain itu, disebutkan juga beberapa tahapan yang akan dilalui oleh para peminat posisi TFL ini, yaitu seleksi administrasi, ujian tertulis dan wawancara serta pengumuman kelulusan, yang semua hasilnya akan di umumkan di media sosial Dinas Perkim Labuhanbatu tersebut.

Ditambahkan Ihsan, peminat mengantar atau mengirimkan lamarannya ke Kantor Dinas Perkim, di Jalan WR Supratman No 40 Rantau Utara.
"Tugas TFL ini nantinya akan melakukan pendampingan dana DAK RTLH (Rumah tidak layak huni) 2021," jelasnya

Untuk informasi lebih lengkap, peminat bisa membuka tautan diatas, atau menghubungi no 082165027466 (Diana), 085275142174 (Aprizal).
BERITA TERBARU