Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Diduga Anak Kadin di Muba Tabrak Warga" 1 Meninggal

Sigerindo.Musi Banyuasin - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Lintas Keluang Mekar Jaya Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumsel pada Minggu (19/9/2021) sekitar pukul 09.30 WIB

Kecelakaan yang merenggut korban jiwa melibatkan satu unit mobil Mitsubishi Pajero Sport dengan Nopol BG 79 ER menabrak pengendara sepeda motor tanpa nopol dikendarai suami istri dan anaknya

Berdasarkan informasi didapatkan, sepeda motor jenis Revo dikendarai Makrupi (27) warga Desa Cipta Praja berboncengan dengan istri yakni Siti (26) dan anaknya Apid (4) melaju dari arah Desa Sido Rejo menuju ke arah Kelurahan Keluang, namun dari arah berlawanan datang mobil Pajero Sport bewarna hitam dikemudikan Faris Fadhilah (18) warga Alang-alang Lebar Kota Palembang dengan cepat. Naas, ketika sampai di tempat kejadian perkara tabrakan tidak terelakan lagi sehingga pengendara sepeda motor terpental ketengah jalan

Oleh warga sekitar yang melihat kejadian tersebut langsung membantu korban dan melarikan ke Puskesmas Karya Maju untuk penanganan medis, namun salah satu korban tidak dapat tertolong sehingga meninggal dunia

Kapolres Muba AKBP Alamsyah Peluppesy SH SIK melalui Kasat Lantas AKP Sandi Putra SIK ketika dikonfirmasi membenarkan telah terjadi kecelakaan lalu lintas antara R4 dikemudikan oleh Faris Fadhila dengan pengendara sepeda motor Makrupi bersama istri dan anaknya tanpa menggunakan helm

"Dalam lakalantas itu mengakibatkan 1 korban meninggal dunia dan 2 lagi luka ringan. Untuk sementara sopir R4 sendiri sudah diperiksa kelengkapan seperti SIM dan STNK lengkap, sementara pengendara motor kelengkapan tidak ada karena itu motor untuk ke kebun,"ungkap Sandi kepada awak media, di sela-sela Hari Bhayangkara Satlantas ke 66

Disamping itu, diakui Kasat, sudah dipastikan juga bahwa pengemudi pajero sendiri merupakan anak dari salah satu kepala dinas dilingkungan Pemkab Muba. Sedangkan untuk kronologis, pengendara R2 yang menabrak R4 karena kendaraan R2 tersebut tidak memiliki rem sehingga menabrak. "Hingga saat ini tidak ada penahanan karena untuk status pengemudi Pajero masih sebagai saksi saja, " tandasnya.(iwan)

BERITA TERBARU