Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Korem 041/Garuda Emas Gelar Kesempatan Jasmani Periodik

Sigerindo Bengkulu,- Korem 041/Garuda Emas menggelar tes lanjutan kesemapataan jasmani periodik I TA 2022 di Stadion Semarak, Sawah Lebar Kota Bengkulu, Rabu (18/5).

Kesemaptaan jasmani merupakan program rutin TNI AD yang dilaksanakan setiap enam bulan sekali dan diawasi langsung oleh tim Jasmani Kodam (Jasdam) II/Swj untuk mengecek tingkat kemampuan fisik para prajurit dari hasil pembinaan yang telah dilakukan sebelumnya.

"Setelah saya melihat dari mekanisme kegiatan ini, sudah berjalan dengan baik. Mekanisme periodik ini merupakan pembinaan secara berkala, sehingga kegiatan ke depannya semakin baik. Apa yang menjadi evaluasi pada periodik satu ini, diharapkan bisa lebih baik di periodik dua tahun 2022 ini," ujar Mayor Inf Nasib, Ketua Tim pengawas dari Jasdam II/Swj.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit Makorem 041/Garuda Emas dan Kesatuan TNI AD yang berada di wilayah Kota Bengkulu dan Kabupaten Bengkulu Tengah. Sementara Kesatuan di Kabupaten lainnya, kegiatan ini dilaksanakan di Kodim masing-masing.

Mekanisme kegiatan diawali dengan pengisian blanko perorangan dan pemeriksaan kesehatan oleh tim kesehatan seperti denyut nadi dan tensi darah. Hanya prajurit yang dinyatakan sehat oleh tim kesehatan yang diizinkan untuk mengikuti mekanisme selanjutnya.

Mekanisme kegiatan selanjutnya yang harus diikuti adalah materi Kesegaran Jasmani (Garjas) A yaitu Lari 12 selama menit, kemudian dilanjutkan dengan Garjas B berupa Pull Up, Sit Up, Push Up, Lunges dan Shuttle run. Kemudian esok harinya mengikuti tes ketangkasan berupa renang dasar dengan jarak 50 meter gaya dada di Kolam Renang Raflesia.

Kepala Jasmani Korem (Kajasrem) 041/Garuda Emas, mengatakan, kegiatan kesemaptaan memiliki konsekuensi dan resiko bagi prajurit, dengan pengertian jika menginginkan target nilai yang memuaskan, maka setiap perorangan harus melatih dirinya dengan sungguh-sungguh untuk menghindari cedera atau hal-hal yang menyebabkan kerugian personel.

"Tes kesemaptaan jasmani ini merupakan kewajiban bagi setiap prajurit sesuai program TNI AD. Karena itu, seluruh prajurit harus menjaga faktor keamanan. Bagi yang selalu membina fisiknya dengan baik serta memanfaatkan kegiatan pembinaan di satuan, pasti bisa melaksanakan tes ini dengan baik," ujarnya saat memberikan pengarahan awal kepada seluruh peserta tes.(Ita)
BERITA TERBARU