Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penyuluhan Narkoba di Rutan Klas IIB Krui oleh Tim Penyuluh Agama Islam

Sigerindo Pesisir Barat- Warga binaan pemasyarakatan (WBP) Kasus Narkotika Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Krui Memperoleh penyuluhan dari tim Penyuluh agama Islam Kementerian Agama Pesisir Barat yang Dilaksanakan di Aula Rutan Klas IIB Krui , Rabu (02/06/21)

Tim penyuluh Agama Islam yang bertindak sebagai Pemateri yaitu ibu Yusnani,S.Ag. yang dalam kesempatan ini menyampaikan materi terkait Narkotika

Dalam paparannya, Ibu Yus Menyampaikan faktor - faktor penggunaan narkoba dimasyarakat.
"Ada banyak faktor orang ingin menggunakan narkoba, sehingga kita harus sebisa mungkin dapat menghindari faktor penyebab tersebut" ujar Yusnani

Kegiatan yang berlangsung selama 2 jam lebih ini menerapkan strategi Rasional dengan memberikan kesempatan bagi WBP untuk mengajukan pertanyaan seputar Narkoba

Kepala Rutan Klas IIB Krui, M.Hendra Ibmansyah,SH.,MH menyampaikan bahwa WBP Rutan Klas IIB Krui memerlukan adanya pembinaan mental spiritual dari pihak yang berkompeten dibidangnya sehingga WBP dapat mengamalkannya

"Terimakasih kepada tim penyuluh agama Islam Kemenag pesisir barat bersedia memberikan pembinaan kepada WBP terkait Narkotika" pungkas Hendra.(Rilis)
BERITA TERBARU