Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tingakatkan Sinergi, Ka.Rutan Sungai Penuh Koordinasi Bersama BLK Kerinci

Sigerindo, Sungai Penuh-- Demi meningkatkan pembinaan kemandirian bagi warga binaan Kepala Rutan Sungai Penuh, Indra Yudha melakukan koordinasi dan sinergitas dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Kerinci.

Bertempat di Rutas Kelas IIb, Kepala Rutan Sungai Penuh (Indra Yudha) didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan (Okky Apriyanto) dan Staf menyambangi kantor BLK Kerinci, dengan tujuan melakukan koordinasi tentang pelaksanaan pelatihan bagi warga binaan. Senin (06/02)

Saat sambutan nya Ka rutan Indra Yudha menyampaikan "Maksud dan tujuan kami yaitu untuk melakukan koordinasi terkait sejumlah kegiatan pembinaan kemandirian demi meningkatnya sumber daya manusia, khususnya warga binaan rutan dan Merencanakn terkait Penandatanganan Kerjasama antara rutan sungai penuh dengan Dinkopnaker dan BLK kab. Kerinci" Sebut Karutan Indra Yudha

Lanjut Dartaska selaku Kepala Dinas Koperasi Tenaga kerja dan BLK Kab. Kerinci menyambut langsung kedatangan Kepala Rutan Sungai Penuh. Menurutnya, pihak BLK Kerinci siap membantu dan memfasilitasi kegiatan pelatihan bagi warga binaan rutan sungai penuh.

“Saya selaku Kepala Dinas Kopnaker dan BLK Kerinci sangat mendukung kegiatan pelatihan ini, apalagi pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM (warga binaan) yang ada di Rutan, sehingga setelah bebas nanti mereka dapat memiliki keahlian dan keterampilan”, Terang Dartaska. (Dw)
BERITA TERBARU