Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

25 Calon Kakam Deklarasi Damai Di Kecamatan Umpu Semenguk

Sigerindo Way Kanan ---- Deklarasi Damai Menjelang Pemilihan kepala kampung serentak pada 10 Mei 2023 periode 2023-2029 beberapa kampung yang ada dilingkungan kecamatan Umpu Semenguk Kabupaten Way Kanan, Aula Kecamatan Umpu Semenguk Jumat (05/05/2023)

Turut hadir dalam acara tersebut kepala badan Kesbangpol, kepala dinas PM, forkopimcam, BPK, PJ kepala kampung Se kecamatan Umpu Semenguk, dan undangan yang telah ditentukan

Dalam sambutannya Bupati Way Kanan melalui Camat Umpu Semenguk Barusman menghimbau kepada seluruh calon kakam yang ikut berkompetisi dalam pemilihan kepala kampung ini agar tetap menjaga kondusifitas dikampungnya masing-masing

"Menjelang Pilkakam serentak mendatang dihimbau kepada seluruh calon kakam agar dapat menjaga kondusifitas dikampungnya masing-masing supaya Pilkakam yang akan dilaksanakan bisa aman nyaman dan damai,"himbauan nya

Terdapat 8 kampung dilingkungan kecamatan Umpu Semenguk yang mengikuti Pemilihan kepala kampung serentak tahun 2023 yaitu:
1. Sidoarjo
2. Negeri Bumi Putra
3. Gistang
4. Panca Negeri
5. Ojolali
6. Negeri Batin
7. Rambang Jaya
8. Gedung Batin
Terpisah, Ketua pelaksana kegiatan Rachmad Shalli Akbar, S.STP,. M.si juga mengatakan "dengan adanya Deklarasi damai ini dapat menimbulkan respon yang positif bagi setiap calon kakam sehingga akan diberikan nya arahan-arahan kepada tim pemenangan masing-masing calon agar tidak melakukan tindakan yang dapat menimbulkan konflik dengan tim pemenangan dari calon yang lain."katanya.
(Deki)
BERITA TERBARU