Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kasat Binmas Polres Pringsewu Silaturahmi Kekantor FKWKP

Sigerindo, Pringsewu - Dalam rangka silahturahmi memperkuat kemitraan antara Polres Pringsewu dengan jajaran Pers terutama dengan Forum Komunitas Wartawan Kabupaten Pringsewu (FKWKP) dikantor Kantor FKWKP , Rabo 19/1/2022

Kasat Binmas Polres Pringsewu Iptu Mardiono mewakili Kapolres pringsewu AKBP Rio Cahyo Widi S.i.k, M.i.k berkunjung kekantor FKWKP dengan harapan mengajak kepada insan Pers untuk mengawal kegiatan yang dilakukan jajaran kepolisian resort Pringsewu guna mengantisipasi dari kriminalitas serta guna mendamaikan dan menentramkan masyarakat yang ada di kabupaten Pringsewu agar aman damai dan sentosa

"Ada beberapa item yang saya sampaikan dalam kegiatan silaturahmi di FKWKP ini dengan salah satunya akan berkeliling ditengah tengah masyarakat untuk Ronda memberikan rasa aman dan nyaman, ucapnya

Lanjutnya kami akan pula mengadakan PPKM mikro ditengah masyarakat agar penyebaran covid-19 dikabupaten Pringsewu khususnya tidak ada lagi , sambungnya

Bambang Hartono sebagai ketua FKWKP mengucapkan banyak ribuan terimakasih kepada jajaran polres Pringsewu sudah kiranya menyempatkan singgah atau silahturahmi dikantor FKWKP Pringsewu.

"Saya sebagai ketua FKWKP memberikan aplous yang setinggi tingginya kepada pak Kasat Iptu Mardiono dan berterimakasih atas kunjungan dikantor kami , ujarnya

Selain bersilaturah kasat binmas juga mengajak insan pers FKWKP khususnya untuk meliput kegiatan nantinya yang akan dijalankan oleh pihak polres Pringsewu

" Kedatangan kami juga selain bersilaturahmi dikantor FKWKP ingin mengajak para wartawan yang tergabung di FKWKP untuk kiranya meliput kegiatan kami nanti kelaknya, nanti pas pihak kami akan melakukan kegiatan kami khabarin , ujar kasat binmas polres Pringsewu Iptu, Mardiyono. (Azz)
BERITA TERBARU